get app
inews
Aa Text
Read Next : Gempar! Bayi Perempuan Ditemukan Meninggal Dunia di Tepi Jalan Rembang Pasuruan

Tembok Pura dan Rumah Warga di Tutur Pasuruan Rusak Akibat Longsor

Senin, 27 Januari 2025 | 21:58 WIB
header img
Tembok Pura Satya Dharma di Desa Ngadirejo, Kecamatan Tutur, rusak akibat longsor. (Foto: Istimewa)

PASURUAN, iNewsPasuruan.id - Longsor terjadi di Dusun Ledok Kepor dan Dusun Kletak, Desa Ngadirejo, Kecamatan Tutur, Kabupaten Pasuruan, Senin (27/1/2025) sore, setelah hujan deras mengguyur kawasan tersebut. Peristiwa yang berlangsung sekitar pukul 15.30 WIB ini menyebabkan kerusakan pada fasilitas pura dan rumah warga.  

 

Kalaksa BPBD Kabupaten Pasuruan, Sugeng Hariyadi, menyebutkan bahwa salah satu lokasi terdampak adalah Pura Satya Dharma di Dusun Ledok Kepor, RT 02 RW 02. Longsor menyebabkan tembok penahan tanah (TPT) di pura tersebut rusak sepanjang 10 meter dengan ketinggian 4 meter.  

"Kerusakan juga terjadi pada rumah warga atas nama Pak Supangat di Dusun Kletak, RT 02 RW 01. Bagian atap dan tembok rumah mengalami kerusakan, dengan perkiraan kerugian mencapai Rp10 juta," kata Sugeng.  

Meski demikian, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. BPBD Kabupaten Pasuruan langsung turun ke lokasi untuk melakukan pendataan dan memberikan bantuan awal.  

"Kami mengimbau warga di kawasan rawan longsor untuk tetap waspada, terutama saat curah hujan tinggi. Jika ada tanda-tanda longsor, segera laporkan agar dapat ditangani lebih cepat," tambah Sugeng.  

Editor : Bian Sofoi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut