Kepergok Curi Motor di Bangil, Pria Ini Babak Belur Dihajar Warga

PASURUAN, iNewsPasuruan.id - Upaya kabur seorang pencuri motor di Bangil berakhir nahas. Rukemat (49), warga Galih, Kecamatan Pasrepan, tertangkap basah saat mencuri sepeda motor di Alun-Alun Bangil, Rabu (19/3/2025). Aksinya digagalkan setelah korban berteriak, memancing perhatian warga dan polisi.
Aniyatus Sakdiyah, pegawai Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pasuruan, menjadi korban dalam kejadian ini. Ia menuturkan motornya diparkir di sekitar taman alun-alun saat sedang bekerja. Namun, tiba-tiba ia melihat seseorang menaiki motornya dan mencoba membawanya kabur.
“Saya langsung teriak minta tolong. Untung ada teman yang mengejar dan polisi yang langsung menangkapnya,” kata Aniyatus usai diperiksa di Polsek Bangil.
Kapolsek Bangil, Kompol Ahmad Sukiyanto, mengungkapkan pelaku sempat berusaha melarikan diri dengan melewati portal timur alun-alun dan melawan arus ke arah selatan.
Namun, saat melintas di depan Pos Lantas Bangil, polisi berusaha menghentikannya, lalu terduga pelaku menabrak pengendara lain dan terjatuh.
Warga yang melihat kejadian itu langsung menghakimi pelaku sebelum akhirnya diamankan oleh polisi.
"Pelaku kini diamankan di Mapolsek Bangil untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut," ujar Sukiyanto.
Editor : Bian Sofoi