Georginio Wijnaldum Resmi Gabung AS Roma, Pasukan Mourinho Makin Menakutkan

Andhika Khoirul Huda
AS Roma resmi meminjam Georginio Wijnaldum dari Paris Saint-Germain. Kedatangan Wijnaldum semakin membuat skuad Giallorossi makin menakutkan. iNews.id

ROMA, iNewsPasuruan.id - AS Roma resmi meminjam Georginio Wijnaldum dari Paris Saint-Germain. Kedatangan Wijnaldum semakin membuat skuad Giallorossi makin menakutkan. Gelandang asal Belanda itu akan berada di Olimpico selama satu musim ke depan. Dalam kesepakatannya, Giallorossi –julukan Roma- juga memiliki opsi untuk mempermanenkannya tahun depan.

 “Klub dengan senang hati mengumumkan penandatanganan gelandang Georginio Wijnaldum. Wijnaldum, 31, bergabung dengan Giallorossi dengan kesepakatan pinjaman awal dari juara Prancis Paris Saint-Germain,” tulis pernyataan Roma di laman resmi klub, Sabtu (6/8/2022). “Sebagai bagian dari kesepakatan, ada opsi untuk transfer menjadi permanen pada akhir kampanye 2022-23,” lanjut pernyataan tersebut.

Pemain berusia 31 tahun itu pun mengaku sangat senang bisa bergabung dengan Roma. Dia berjanji akan memberikan kemampuan terbaiknya untuk tim besutan Jose Mourinho itu. “Perasaan yang sangat bagus menjadi pemain Roma. Semua orang yang saya ajak bicara telah memberi saya umpan balik yang bagus tentang klub dan para penggemarnya,” ujar Wijnaldum.iNewsPasuruan
 



Editor : Bian Sofoi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network