Petugas Linmas TPS 04 Purutrejo Dilarikan ke UGD karena Kelelahan Jaga TPS

Ninon Raka
Waka Polres Pasuruan Kota, Kompol Andria Diana Putra (dua dari kiri), didampingi Kasat Lantas AKP Agus Prayitno menjenguk Samsul Arifin. Foto:Ninon Raka. 

PASURUAN, iNewsPasuruan.id - Seorang anggota Linmas dilarikan ke rumah sakit karena kelelahan menjaga tempat pemungutan suara (TPS). Samsul Arifin (55) terpaksa dibawa ke UGD karena semalam suntuk menjaga TPS 04 Kelurahan Purutrejo, Kecamatan Purworejo, Kota Pasuruan, Rabu (14/2/2024) malam.

Fatonah Widayati (48), istri Samsul Arifin menjelaskan, jika sehari sebelumnya, suami sudah tidak pulang karena harus berjaga di TPS sebagai petugas keamanan. Usai coblosan, sekitar pukul 16.00 Wib, Samsul pulang dengan wajah pucat.  "Waktu pulang sore kemarin sudah lemas dan pucat, padahal di TPS masih belum selesai kegiatannya," ungkap Fatonah, Kamis (15/2/2024).

Takut ada masalah terkait dengan kesehatan suaminya tersebut, Fatonah lantas segera membawa suaminya ke UGD RSUD dr R Soedarsono untuk pemeriksaan kesehatan. Setelah diperiksa di UGD, dokter menyarankan untuk dirawat karena kondisi fisik Samsul Arifin menurun. "Takut saja nanti ada apa-apa sama suami saya, makanya saya bawa ke UGD untuk periksa. Ternyata disuruh menginap," lanjut Fatonah.

Samsul Arifin tidak punya riwayat sakit yang berat, paling kalau sakit hanya flu atau masuk angin. Samsul juga sempat dijenguk Waka Polres Pasuruan Kota, Kompol Andria Diana Putra, didampingi Kasat Lantas AKP Agus Prayitno. "Kita datang untuk melihat perkembangan kondisi kesehatan petugas linmas ini, semoga lekas sehat dan kita tetap support dan apresiasi selama menjalankan tugas sebagai petugas keamanan di TPS," kata Andria.

Pelaksanaan Pemilihan Umum 2024 di Kota Pasuruan sendiri berlangsung kondusif. Petugas keamanan mengucapkan terima kasih kepada warga sudah ikut serta menjaga keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan Pemilu 2024.

Editor : Bian Sofoi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network