JAKARTA, iNewsPasuruan.id - Selebritis Tanah Air Luna Maya beri dukungan untuk Timnas Indonesia. Pelatih Garuda Shin Tae-yong langsung gerak cepat memberikan respons. Hal tersebut dapat dilihat dari akun Instagram Story Shin Tae-yong. Pelatih asal Korea Selatan itu terlihat membalas postingan Luna Maya.
Dalam unggahan tersebut, Luna Maya foto berdua bersama Shin Tae-yong. Terlihat keduanya nampak akrab dengan menjulurkan jari membentuk simbol 'love' khas ala orang Korea Selatan. Luna Maya memberikan dukungan untuk Timnas Indonesia. Dia juga berharap Shin Tae-yong bisa sukses membawa Skuad Garuda mengepakkan sayapnya lebih tinggi lagi.
"Semoga beruntung untuk pertandingan selanjutnya, ayo Indonesia," tulis Luna Maya dalam instastory akun instagramnya, Selasa (6/9/2022). Shin Tae-yong tak lama kemudian merespons dukungan yang diberikan oleh Luna Maya. Eks pelatih Timnas Korea Selatan itu menyampaikan rasa terima kasihnya atas dukungan yang diberikan oleh artis berwajah cantik itu. "Terima kasih Luna atas dukungan Luna terhadap Timnas," balas Shin Tae-yong. "Para pemain pun pasti akan senang," sambungnya.
Seperti diketahui, agenda terdekat Skuad Garuda yakni ada pada Timnas Indonesia U-19. Marselino Ferdinan dkk akan menjalani babak kualifikasi Piala Asia U-20 2023 pada 14-18 September 2022. Timnas Indonesia U-19 tergabung di Grup F bersama dengan Timor Leste, Hongkong, dan Vietnam. Nantinya seluruh laga tersebut akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur. Tak sampai disitu, Shin Tae-yong akan kembali bertugas untuk Timnas level senior.
Di mana Timnas Indonesia akan menjalani laga FIFA Matchday melawan Curacao sebanyak dua kali di bulan September ini. Pertandingan pertama akan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, pada 24 September. Kemudian pertandingan kedua digelar di Stadion Pakansari, Bogor, pada 27 September 2022. Tentu saja diharapkan Shin Tae-yong bisa megukir hasil manis. Baik itu di Timnas Indonesia U-19 maupun untuk level senior di laga FIFA Matchday.iNews Pasuruan
Editor : Bian Sofoi