Bus Rombongan TK asal Blitar Tabrak 2 Rumah dan Musala di Pasuruan, 15 Anak-Anak Dilarikan ke RS
Selasa, 14 Februari 2023 | 23:08 WIB
"Langsung nyelonong. Kemungkinan rem blong," kata salah seorang penumpang, Yulis. Kasat Lantas Polres Pasuruan AKP Yudo Anugrah mengatakan masih melakukan olah tempat kejadian perkara atas peristiwa kecelakaan tersebut. "Sekitar pukul 17.00 WIB, rombongan meninggalkan Taman Safari. Setelah 30 menit perjalanan, sopir merasakan rem tidak bisa dikendalikan. Ketika jalanan turunan, dan gerimis, jalanan licin, sehingga sopir tidak bisa mengerem, sehingga mengalami tabrak belakang," katanya.
Bus yang ditabrak itulah yang kemudian terguling dan menabrak rumah serta musala. "Ada 15 korban. Semuanya sudah dievakuasi ke rumah sakit dan puskesmas. Nanti akan diupdate lagi," katanya.
Editor : Bian Sofoi