get app
inews
Aa Text
Read Next : Rindu Komunitas Disabilitas, Istri Gus Ipul Kunjungi Rumah Hebat Disabilitas di Kota Pasuruan

Sekolah Rakyat Hadir Tahun Ini, Bekasi Jadi Lokasi Pertama

Selasa, 04 Maret 2025 | 18:37 WIB
header img
Mensos Gus Ipul saat memberikan keterangan pers terkait peluncuran Sekolah Rakyat yang akan dimulai tahun ini, dimulai dari tingkat SMA. (Foto: Istimewa)

PASURUAN, iNewsPasuruan.id - Program Sekolah Rakyat yang digagas pemerintah akan segera diluncurkan tahun ini. Menteri Sosial (Mensos) Saifullah Yusuf atau Gus Ipul mengonfirmasi bahwa program ini disiapkan untuk meningkatkan akses pendidikan bagi masyarakat kurang mampu, sesuai dengan arahan Presiden Prabowo Subianto.  

"Sekolah Rakyat sudah dalam proses. Sesuai arahan presiden, Insya Allah tahun ini akan dibuka," ujar Gus Ipul saat ditemui di Masjid Jami Sabilil Muttaqin, Pasrepan, Kabupaten Pasuruan, pada Selasa (4/3/2025).  

Ia menjelaskan bahwa Presiden menargetkan Sekolah Rakyat mencakup jenjang SD, SMP, hingga SMA. Namun, pada tahap awal, program ini akan dimulai dari tingkat SMA.  

"Presiden menghendaki ada di semua jenjang, dari SD sampai SMA. Tapi kita mulai dulu dengan SMA," tambahnya.  

Sekolah pertama akan berlokasi di Bekasi, Jawa Barat, dengan memanfaatkan bangunan yang merupakan aset milik Kementerian Sosial (Kemensos).  

"Gedungnya sudah siap, Insya Allah bisa segera digunakan untuk memulai Sekolah Rakyat," kata Gus Ipul.  

Program ini dirancang khusus bagi pelajar dari keluarga miskin dan miskin ekstrem. Untuk memastikan penerima manfaat benar-benar sesuai kriteria, pemerintah akan membentuk tim seleksi.  

"Nantinya hanya siswa dari keluarga miskin dan miskin ekstrem yang bisa bersekolah di sini. Ada tim yang akan menyeleksi," jelasnya.  

Sekolah Rakyat akan beroperasi dengan sistem asrama atau boarding school secara gratis. Selain menyediakan pendidikan berkualitas, sekolah ini juga akan memastikan kebutuhan gizi para siswa terpenuhi.

Editor : Bian Sofoi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut