Salah Satu Anak Hafal Al-Quran, Pemakaman Korban Tertabrak Kereta Api di Rejoso Penuh Tangis Haru

Pramono Putra
Ilustrasi. FT: IST

Ketua RT Kelurahan Kebonsari, M Sofwan mengatakan, peristiwa  nahas yang dialami M Said dan empat anggota keluarganya terjadi saat mereka hendak mengikuti pengajian rutin Yasinan di rumah kerabat. "Mereka ini naik motor boncengan 5 mau ikut Yasinan di rumah kerabatnya," katanya, Minggu (1/1/2023).

Dia mengaku tidak mengetahui persis kejadian nahas tersebut. "Informasinya, pas di perlintasan kereta almarhum ini kemungkinan tidak tengok kanan kiri langsung menyeberang rel. Tiba-tiba ada kereta lewat dan langsung menabrak mereka berlima," ujarnya.

Sofwan menuturkan, kesehariannya almarhum M Said dan keluarganya sangat baik dan rajin beribadah. Bahkan, salah satu anaknya yang meninggal merupakan khafidzah. "Anaknya yang perempuan Annisa ini hafal Alquran," ucapnya.

Menurut Sofwan, M Said memiliki empat anak dan satu di antaranya selamat karena tidak ikut naik motor saat kejadian. "Ada satu anak yang masih di pondok," ucapnya. Lurah Kebonsari, Mulyono mengaku sangat prihatin atas musibah kecelakaan yang dialami lima warganya. "Kami hanya bisa mendoakan semoga mereka Khusnul khatimah. Keluarga almarhum ini ahli ibadah," katanya.

 

Editor : Bian Sofoi

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network