Putra Gus Irsyad dan Kiai Suadi Jadi Bacaleg PKB

Edi Purwanto
Bacaleg PKB Kabupaten Pasuruan 30 persen nya dari kalangan milenial. Foto IST

Salah satu kader milenial yang digaungkan adalah anak Gus Irsyad yang pertama yakni M. Nauval Varozdaq Rusyaidy, S.T. Rusyaidi. Selain itu, banyak kader milenial yang merupakan anak dari Kiai ternama di Kabupaten Pasuruan.

“Kita sebagai generasi milenial ya saling belajar biar bisa bermanfaat untuk Kabupaten Pasuruan,” kata Naufal saat ikut arakan ke KPU dengan iringan musik balai Ganjur Khas Tengger.

Kader milenial lainnya adalah Muhammad Abu Amar, S.Pd, dia merupakan putra dari KH. Suadi Abu Amar, pengasuh Ponpes Arroudloh Berbaur, Kecamatan Pasrepan, Kabupaten Pasuruan.

Menurut Aam, panggilan akrabnya, dia memutuskan untuk bergabung sebagai caleg PKB karena atas perintah sang ayah untuk berkhidmat pada bangsa dan negara.

“Awalnya intruksi dari abah. Lambat laun ya sadar bahwa kita harus mengabdi pada bangsa. Terutama bagi kamu milenial, di mana kita lihat banyak yang putus sekolah. Kita akan perjuangkan itu,” papar Aam. 

Editor : Bian Sofoi

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network