get app
inews
Aa Text
Read Next : Tak Terima Disapa, Eks Napi Ajak Polisi Duel, Hasil Urine Positif Sabu

7 Fakta Penyekapan Wali Kota Blitar, Sikat Rp400 Juta dan Rusak CCTV

Senin, 12 Desember 2022 | 17:46 WIB
header img
Perampokan disertai penyekapan terjadi rumah dinas Wali Kota Blitar, Santoso. (Foto: iNews.id/Roby Ridwan).

5. Sekap Wali Kota dan Istri

Selain menyekap tiga petugas jaga, kawanan perampok juga menyekap Wali Kota Blitar Santoso dan Istrinya. Keduanya disekap di dalam kamar dengan cara mulut dilakban dan kaki serta tangan diikat.  Untuk melancarkan aksinya, pelaku mengancam wali kota menggunakan senjata api dan sajam. Kondisi ini membuat keduanya tak berdaya. Selanjutnya, kawanan perampok mengobok-obok seisi rumah dinas untuk mencari barang berharga. 

6. Bawa Kabur Uang dan Perhiasan

Sukses melumpuhkan wali kota dan istri serta petugas jaga, kawanan perampok leluasa menguras harta benda. Sebagaimana temuan polisi, pelaku berhasil menggasak uang tunai Rp400 juta, serta jam tangan dan perhiasan kalung emas senilai Rp15 juta.Tak hanya itu, kawanan perampok juga membawa kabur ponsel Wali Kota Blitar Santoso. 

7. Dobrak Pintu Samping dan Rusak CCTV

Kawanan perampok di rumah dinas Wali Kota Blitar, Santoso, terbilang profesional. Hasil penyelidikan polisi, kawanan perampok masuk ke dalam rumah dinas dengan cara mendobrak pintu samping.  Untuk menghilangkan jejak, kawanan perampok juga merusak CCTV yang terpasang di dalam rumah dinas wali kota.

Sumber: https://jatim.inews.id/berita/7-fakta-perampokan-di-rumah-dinas-wali-kota-blitar-santoso-nomor-5-menegangkan/all.
 

Editor : Bian Sofoi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut