Gus Muhaimin sangat yakin bisa mengubah kualitas masa depan Indonesia menjadi unggul dan siap bersaing dengan negara lain. Karena itu, dia meminta agar para santri belajar sungguh-sungguh dan tak kenal lelah. “Jangan sia-siakan kesempatan. Mari kita siapkan masa depan kita lebih baik dan lebih cerah, asal kita siap menjadi orang yang bermutu dan memimpin dengan sungguh-sungguh. Insya Allah bersama kita bersatu, mengubah nasib santri dan rakyat Indonesia,” tuturnya.
Gus Muhaimin datang ke acara tersebut didampingi Wakil Ketua MPR RI Jazilul Fawaid, Anggota DPR RI Dapil Lumajang-Jember Syaiful Bahri Anshori dan Nur Yasin, Bupati Jember Hendy Siswanto, Ketua Fraksi PKB Jember, Mochamad Hafidi, Ketua DPP PKB Lukmanul Khakim, Wakil Ketua DPRD Jatim Anik Maslahah dan sejumlah pengurus DPW PKB Jatim dan DPC PKB Jember.
Gus Muhaimin secara simbolis juga melakukan peletakan batu pertama pembangunan Ma’had Tahfidz Al-Qur’an Pintu Langit yang merupakan insitif dari Pengasuh IBU Kiai Hafidi untuk mewadahi santri-santri dan masyarakat Jember untuk belajar, memahami dan menghafalkan Al-Quran secara gratis. Gus Muhaimin pun menyatakan kesiapannya untuk bersama-sama membantu mengembangkan pendidikan di Ma’had Tahfidz Al-Qur’an Pintu Langit menjadi lebih maju sehingga masa depan para santri bisa jauh lebih baik dan mulia. iNewsPasuruan
Editor : Bian Sofoi
Artikel Terkait