get app
inews
Aa Read Next : FIFA Coret Peru sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-17, Indonesia Ditunjuk Jadi Penyelenggara?

Lima Pemain Keturunan Indonesia Pernah Main di Piala Dunia, Nomor Lima Legenda AC Milan

Kamis, 13 Oktober 2022 | 14:44 WIB
header img
Legenda Timnas Belanda, Ruud Gullit. (Foto:iNews.id)

JAKARTA, iNewsPasuruan.id - Pemain-pemain keturunan Indonesia ternyata ada yang mendunia. Setidaknya ada 5 pemain keturunan Indonesia yang pernah bermain di Piala Dunia. Salah satu pemain sukses memimpin Timnas Belanda ke partai final. Timnas Indonesia memang belum pernah menancapkan namanya dalam ajang Piala Dunia. Pada edisi 1938, pemain Indonesia memang sudah tampil dalam ajang ini. Namun, saat itu tim tersebut mewakili negara koloni Belanda yakni Hindia Belanda.

Seusai kemerdekaan, Belanda dan Indonesia masih memiliki kedekatan. Beberapa orang Indonesia ada yang menikahi orang asli Belanda dan berkeluarga di negeri kincir angin tersebut. Hasilnya, beberapa tahun kemudian munculah beberapa talenta sepak bola Belanda berdarah Indoensia. Tak hanya Belanda malahan. Pasalnya, ada pula talenta berdarah Indonesia yang juga hidup di beberapa negara lain, contohnya Australia.

Para pemain berdarah campuran Indonesia ini pernah tampil di Piala Dunia. Bahkan beberapa di antaranya memiliki reputasi dan prestasi dalam ajang sepak bola terakbar empat tahunan tersebut. Siapa sajakah mereka? Berikut 5 Pemain Keturunan Indonesia yang Pernah Main di Piala Dunia:

1. John Heitinga


Tangkapan Layar Instagram

John Heitinga, pemain yang juga pernah membela Timnas Belanda dalam Piala Dunia 2006 dan 2010 merupakan pemain berdarah Indonesia. Darah Indonesia mengalir di pemain sepak bola ini. Heitinga mewarisi darah Indonesia dari kakeknya, Gijsbert Johannes Heitinga yang berasal dari Pulau Belitung, sedangkan ayahnya Rob Heitinga, lahir di Jakarta.

Performa Heitinga di lapangan memang sangat memukau. Pasalnya, dia pernah memperkuat klub top Eropa, seperti Ajax Amsterdam, Atletico Madrid, dan Everton. 

2. Nigel de Jong

Pemain keturunan Indonesia yang pernah main di Piala Dunia selanjutnya Nigel de Jong. Pemain yang memperkuat Belanda ini memiliki darah Indonesia dari ibunya, perempuan asal Ambon, Maluku.  Nigel de Jong tampil dalam Piala Dunia 2010. Dia pemain yang berposisi sebagai gelandang bertahan yang cukup membuat lawan ngeri karena tekel-tekel yang dia berikan. Salah satu aksi mengerikan nan kontroversialnya terjadi pada final Piala Dunia 2010. Pada babak pertama, De Jong melancarkan tendangan kungfu ke dada gelandang Spanyol, Xabi Alonso.

Adapun sepanjang perjalanan kariernya, De Jong pernah memperkuat sejumlah klub Eropa, di antaranya Ajax Amsterdam, Hamburg SV, Manchester City, AC Milan, Galatasaray, dan Jerman Mainz 05. 

3. Giovanni van Bronckhorst

Giovanni van Bronckhorst kini menjadi pelatih. (Foto: Daily Record)

Giovanni van Bronckhorst pernah tampil di kompetisi elite Eropa bersama Arsenal dan Barcelona. Pemilik sapaan Gio itu pernah tampil dalam Piala Dunia dan membela Belanda di tiga edisi Piala Dunia, yaitu pada 1998, 2006 dan 2010. Hebatnya, Gio pernah menjadi kapten Timnas Belanda dan mampu mencapai final Piala Dunia 2010. Bisa dibilang, Gio adalah pemain terhebat yang berdarah Indonesia.

Pasalnya, dia memiliki banyak pengalaman di klub-klub besar. Darah Indonesia dia warisi dari sang ibu, Fransien Sapulette, perempuan asal Saparua, Maluku. Dari sang ibulah, Gio mempelajari Bahasa Indonesia. 

4. Massimo Luongo

Massimo Luongo, pemain berdarah Indonesia yang pernah manggung di Piala Dunia 2018. Luongo menjadi bagian dari skuad Australia sejak Piala Dunia 2014 lalu. Darah Indonesia diwarisi oleh sang ibu, Ira, perempuan keturunan Dompu, Sumbawa. 

5. Ruud Gullit

Ruud Gullit. (Foto: Twitter)

Pemain keturunan Indonesia yang pernah main di Piala Dunia selanjutnya adalah Ruud Gullit. Gullit adalah pemain pada masa kejayaan AC Milan di musim 1888/0989 dan 1989/1990. Dia juga pernah tampil dalam Piala Dunia Italia 1990.  Pemain hebat ini ternyata mewarisi darah Indonesia dari sang ayah. Ayah Gullit, George merupakan kelahiran Suriname -negara koloni Belanda- yang memiliki darah Ambon.

Itulah 5 Pemain Keturunan Indonesia yang Pernah Main di Piala Dunia. Pengalaman mereka di Piala Dunia diharapkan menjadi penyemangat talenta Indonesia untuk tampil dalam ajang ini.
 

Editor : Bian Sofoi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut