get app
inews
Aa Read Next : FIFA Coret Peru sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-17, Indonesia Ditunjuk Jadi Penyelenggara?

Kabar Buruk dari Qatar, Indonesia Berat Tetap Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023

Rabu, 29 Maret 2023 | 22:06 WIB
header img
Erick Thohir dan Gianni Infantino melakukan pertemuan (Foto: Twitter/Kurawa)

JAKARTA, iNewsPasuruan.id - Kabar buruk dari Qatar, tempat pertemuan Ketum PSSI Erick Thohir dengan Presiden FIFA , Gianni Infantino. Exco PSSI Arya Sinulingga menyampaikan kabar buruk soal keberlangsungan Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia. Kondisi yang harus dihadapi Indonesia untuk tetap menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 sangatlah berat. Sebab FIFA menganut tanpa diskriminasi. Negoisasi antara 

Keberlangsungan Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia menjadi tanda tanya besar. Hal ini seiring dengan pembatalan drawing yang seharusnya digelar di Bali pada Jumat 31 Maret 2023 setelah penolakan terhadap Timnas Israel U-20.

Erick Thohir dan Gianni Infantino

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, terbang ke Qatar untuk menemui Presiden FIFA, Gianni Infantino. Tujuannya adalah untuk bernegosiasi dengan FIFA mengenai kemungkinan keberlangsungan Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.

Exco PSSI Arya Sinulingga mengatakan bahwa negosiasi masih berlangsung di antara Erick Thohir dan FIFA. Dia mengakui bahwa kondisinya masih cukup berat karena FIFA tidak ingin ada diskriminasi. “Negosiasi masih berlangsung, tapi saya dapat informasi ini cukup berat,” ujar Arya Sinulinga kepada iNews TV, Rabu (29/3/2023)

Editor : Bian Sofoi

Follow Berita iNews Pasuruan di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut