JAKARTA, iNewsPasuruan.id – Suami penulis Dewi Lestari, Reza Gunawan meninggal dunia setelah berjuang melawan stroke. Kabar duka tersebut dibagikan rekan dan sahabat Dewi di media sosial, Selasa (6/9/2022). Salah satu sahabat, Alvin Adam membagikan kabar duka tentang meninggalnya Reza di Instagram. "Innalillahi wa'innaillahi rojiun, Telah berpulang mas Reza Gunawan. Selasa, 6 Sept 2022 pukul 11:53 WIB," tulis Alvin Adam.
Tak hanya Reza, Disc Jockey sekaligus komposer Dipha Barus juga menuliskan kabar duka di Twitter. Dhipa menuliskan perasaan kehilangan seorang guru yang berjasa dalam hidupnya, yakni Reza Gunawan. "Rest in love my Guru. Thankyou Mas Reza Gunawan, My Guru, My Big Brother," kata Dipha Barus, dikutip pada Selasa (6/9/2022).
Sebelum meninggal, Dewi Lestari sempat membagikan unggahan terakhirnya tentang sang suami di media sosial. Dewi mengunggah kolase foto dua tangan berpegangan. Unggahan foto itu disertai dengan caption yang menyentuh hati. “Reza telah dirawat di rumah sakit akibat stroke perdarahan dan kini akan melanjutkan pemulihannya di rumah. Ini akan menjadi perjalanan pemulihan yang panjang. Untuk waktu yang tidak bisa dipastikan, Reza belum bisa praktik, membuka kelas, maupun memenuhi undangan mengajar” tulis Dewi pada 3 hari lalu.
Dewi juga mengatakan sengaja membatasi kabar ini agar privasi sang suami selama di rumah sakit terjaga. Dia pun meminta teman dan kerabat memaklumi keputusan Dewi yang ingin merawat sang suami dalam keadaan tenang. “Kepada teman, tetangga, rekan, dan kerabat yang telah berbaik hati membantu serta mendukung Reza selama dirawat, saya ucapkan terima kasih sebesar-besarnya. You know who you are. Semoga berkat dan kebajikan kembali mengalir kepada Anda sekalian,” katanya.
Sebelum mengakhiri tulisannya, Dewi pun meminta bantuan doa agar sang suami cepat pulih. “Pada kesempatan ini, saya pun memohon doa tulus dari kawan semua agar proses pemulihan Reza berjalan baik, aman, dan tenang. Terima kasih atas kebaikan dan pengertian kalian. Semoga semua makhluk hidup berbahagia,” kata Dewi.
Editor : Bian Sofoi