Kepala Sub Bagian Data Evaluasi Pelaporan dan Kehumasan Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) Sarif Hidayat menyesalkan adanya kecelakaan yang menimpa wisatawan di lautan pasir Desa Ngadisari, Kecamatan Sukapura, Kabupaten Probolinggo, Senin pagi kemarin.
Kecelakaan itu murni disebabkan kesalahan dari wisatawan sendiri karena tidak berhati-hati dan tidak menguasai medan. "Pengunjung diharapkan tetap waspada, berhati-hati, dan berkendara dalam kondisi prima, tertib, dan mengutamakan keselamatan dalam berkendara, sekaligus memahami, menguasai medan," kata Sarif Hidayat, pada Selasa (8/11/2022).
Sarif menegaskan, bila keselamatan berkendara dipatuhi peristiwa kecelakaan maut di lautan pasir seperti kemarin bisa diminimalisir. "Sehingga hal - hal yang menyebabkan atau menimbulkan laka bisa dieliminir," ujarnya.
Artikel ini telah tayang di jatim.inews.id dengan judul " Tragis, Remaja Asal Malang Tewas usai Atraksi Jumping di Lautan Pasir Bromo ", Klik untuk baca: https://jatim.inews.id/berita/tragis-remaja-asal-malang-tewas-usai-atraksi-jumping-di-lautan-pasir-bromo/all.
Editor : Bian Sofoi