PASURUAN. iNewsPasuruan.id - Sepatu sutra made in perajin Kabupaten Pasuruan terpilih sebagai salah satu produk UKM yang dipamerkan dalam event KTT G20 Indonesia di Nusa Dua Bali, 13-14 November mendatang.
Perajin tersebut adalah Arianto Nugroho (47) Ketua Koperasi Kupu Sutra di Kecamatan Purwodadi. Produk buatan tangan ini akan menghiasi salah satu stand pameran B20 Spouse Program, yakni pameran khusus forum bisnis internasional antar negara peserta G20.
Menurut Arianto, keikutsertaannya buah penunjukan langsung Kamar Dagang Indonesia (Kadin) yang dinilai sangat menarik, karena ramah lingkungan dan diproduksi oleh kaum disabilitas.
"Alhamdulillah, pihak kadin tertarik karena satu, kita ecogreen dan kami memang memberdayakan disabilitas untuk membuat sepatu sutra ini," kata pria yang akrab disapa Antok saat ditemui di koperasi kupu sutra, Jumat (11/11/2022).
Editor : Bian Sofoi