get app
inews
Aa Text
Read Next : Pengakuan Tersangka Suntik Mati: Cemburu Foto Kades Ada di HP Istri, Hanya Ingin Beri Efek Jera

Kerbau Tabrak Lokomotif Kereta Api Sawunggalih, Begini Dampaknya

Rabu, 14 Desember 2022 | 19:18 WIB
header img
Kondisi lokomotif KA 154D Sawunggalih relasi Pasarsenen-Kutoarjo setelah tertemper seekor kerbau di KM 309+6/7 petak jalan Bumiayu-Linggapura, Kabupaten Brebes, Rabu (14/12/2022). Foto: Antara.

Ia mengatakan, berdasarkan hasil pengecekan diketahui bahwa plug keran lokomotif putus, sehingga lokomotif kehilangan tenaga atau performanya menurun."Oleh karena itu, KA 154C harus menjalani penggantian lokomotif," katanya.

Krisbiyantoro mengatakan, akibat kejadian tersebut perjalanan KA 154C Sawunggalih dan lima KA lainnya mengalami keterlambatan. Dalam hal ini, KA 154C Sawunggalih diberangkatkan dari Stasiun Bumiayu pukul 13.18 WIB atau lambat 82 menit, KA 10C Argo Dwipangga diberangkatkan dari Stasiun Purwokerto pukul 14.12 WIB atau lambat 60 menit, KA 82D Taksaka posisi langsung Stasiun Patuguruan pukul 13.55 WIB atau lambat 49 menit.

Selanjutnya, KA 190C Joglosemarkerto posisi berangkat Stasiun Bumiayu pukul 14.05 WIB atau lambat 53 menit, KA 121D Bangunkarta posisi berangkat Stasiun Bumiayu pukul 13.28 WIB atau lambat 28 menit, dan KA 135B Mataram posisi berangkat Stasiun Bumiayu pukul 14.03 WIB atau lambat 30 menit.

"Akibat kejadian ini, KAI memberikan service recovery (SR) tahap 1 berupa minuman ringan kepada penumpang terdampak. Kami atas nama KAI mohon maaf atas keterlambatan yang terjadi," kata Krisbiyantoro. Selain itu, pihaknya mengimbau seluruh masyarakat untuk tidak melakukan aktivitas apa pun di area jalur KA karena sangat berbahaya.


Sumber https://jateng.inews.id/berita/kerbau-tabrak-kereta-api-di-petak-jalan-bumiayu-linggapura-ini-dampaknya/all.
 

Editor : Bian Sofoi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut