get app
inews
Aa Text
Read Next : Pengakuan Tersangka Suntik Mati: Cemburu Foto Kades Ada di HP Istri, Hanya Ingin Beri Efek Jera

Penampakan Lava Pijar Gunung Semeru, Meluncur 500 Meter Pagi Tadi

Minggu, 08 Januari 2023 | 16:11 WIB
header img
Penampakan lava pijar yang dikeluarkan Gunung Semeru, Minggu (8/1/2023). (istimewa).

LUMAJANG, iNewsPasuruan.id - Gunung Semeru mengeluarkan lava pijar, Minggu (8/1/2023) sekitar pukul 00.27 WIB. 

Berdasarkan pantauan Pos Pengamatan Gung Api (PGA) Semeru, lava pijar keluar dari kawah di puncak gunung dengan meluncur sejauh 500 meter. Material vulkanik juga terlihat ada penumpukan lava di ujung lidah lava.

Petugas PGA Semeru Ghufron Alwi mengungkapkan, sejak Minggu dini hari hingga pagi pukul 06.00 WIB Gunung Semeru terlihat jelas tertutup kabut 0-I. Asap kawah putih juga muncul dari kawasan puncak gunung.

"Teramati asap kawah utama berwarna putih dan kelabu dengan intensitas tipis hingga sedang tinggi sekitar 300-400 meter dari puncak," kata Ghufron Alwi, melalui keterangan tertulisnya, pada Minggu pagi (8/1/2023).

Sementara aktivitas kegempaan menurut Ghufron, Gunung Semeru terjadi 17 kali gempa atau letusan erupsi dengan amplitudo 15-24 mm, dan lama gempa 57-142 detik. Sedangkan terjadi empat kali gempa Guguran dengan amplitudo 8-11 mm dan lama gempa 50-72 detik.

Editor : Bian Sofoi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut